Kamis, 14 Februari 2013

Drama: Sejarah, Teori dan Penerapannya (Kajian Drama karya Cahyaningrum Dewojati)



Judul : Drama: Sejarah, Teori dan Penerapannya
Penulis : Cahyaningrum Dewojati
Penerbit: Javakarsa Media
Tahun : September, 2012
Isi : xx + 309 hlm
ISBN : 978-602-18294-8-6

Harga : 42.000


Seni drama dan teater di Indonesia, khususnya seni drama dan teater kontemporer, semakin hari semakin menunjukkan perannya yang penting di masyarakat luas. Teater senantiasa muncul dalam hubungannya yang erat dengan kepentingan dan kebutuhan manusia. Sebagai contoh, teater di Jawa di antaranya muncul dari permainan anak-anak, misalnya, jamuran, sluku-sluku bathok, gobag sodor, dan lain-lain.

Buku Drama: Sejarah, Teori, dan Penerapannya yang ditulis oleh Cahyaningrum Dewojati ini berupaya untuk memberikan pengetahuan kepada pembaca tentang jagad teater. Drama adalah belantara budaya yang sophisticated. Sejak awal munculnya drama sebagai bagian dari kebudayaan manusia, ia telah menyedot perhatian masyarakat yang luar biasa. Keunikan drama tidak hanya bisa dijumpai pada saat dipentaskan, tetapi juga saat disajika dalam bentuk teks drama sebagai karya sastra.

Buku Teori Drama ini berusaha menyajikan seluk beluk drama, mulai dari sejarah hingga penerapan teori untuk pengkajian teks drama secara akademis. Dengan demikian, Cahyaningrum Dewojati berharap buku ini bermanfaat sebagai bahan kajian awal bagi pemerhati drama, baik siswa, guru, mahasiswa, dosen, atau masyarakat umum pecinta drama.

Untuk pemesanan buku ini, silahkan sms ke 081802717528. Untuk pemesanan buku-buku yang lain silahkan lihat di JUAL BUKU SASTRA BNI UGM 0117443522 a.n. Indrian Toni

3 komentar:

Blogger Widgets