Sabtu, 17 September 2011

Elegi Negeri Seribu Ombak, Kumpulan Sajak Eko Suryadi WS


Elegi Negeri Seribu Ombak, Kumpulan Sajak
Pengarang       : Eko Suryadi WS
Prolog              : Jamal T. Suryanata
Epilog              : Faruk
Tebal               : xxxiv + 84 halaman
Ukuran              : 13,5 x 20,5 cm
Cetakan           : I, Maret 2010
ISBN               : 978-979-16848-2-8

Harga             : 23.000

Pesta Hujan di Mata Shinta Kumpulan Cerpen Iqbal Baraas


Pesta Hujan di Mata Shinta (Kumpulan Cerpen)

Pengarang       : Iqbal Baraas
Penyunting      : Indrian Koto
Tebal               : 138 halaman
Ukuran            : 13 x 19,5 cm

Harga             : Rp. 25.000

Picnic. Kumpulan Sajak Karno Kartadibrata


Picnic. Kumpulan Sajak 
Penulis             :Karno Kartadibrata.
Ukuran            : 14,5 x 20,5 cm
Tebal               : 44 halaman
Penerbit           : Kiblat

Harga: 13.000

Peneguk Sunyi. Antologi Puisi Soni Farid Maulana


Peneguk Sunyi. Antologi Puisi
Pengarang       : Soni Farid Maulana
Penerbit           : Kiblat

Harga             : 20.000

Pemetik Bintang. Sajak-sajak Soni Farid Maulana.


Pemetik Bintang. Sajak-sajak Soni Farid Maulana.
Pengarang       : Soni Farid Maulana
Penerbit           : Kiblat

Harga              : 20.000

otobiografi Kumpulan Puisi Saut Situmorang


otobiografi (kumpulan puisi)

Pengarang       : Saut Situmorang
Tebal               : 282 halaman
Ukuran               : 15 x  23 cm

Harga             : Rp. 50.000
 

Mata Air Akar Pohon (kumpulan puisi)


Mata Air Akar Pohon (kumpulan puisi)

Pengarang       : Nur Wahida Idris
Tebal               : 99 halaman
Ukuran                        : 13,5 x 20 cm

Harga             : Rp. 23.000

Sepilihan Karya (Rupa) Abu Bakar


Sepilihan Karya (Rupa) Abu Bakar

Pelukis             : Abu Bakar
Pemilih karya  : Nur Wahida Idris & M. Yusuf Siregar
Fotografer       : Patris Muhammad Fais
Tebal               : 138 halaman
Ukuran                        : 23 x 20 cm
Penerbit           : Frame Publishing
Tahun Terbit    : Oktober 2010

Harga              : 25.000

Jumat, 09 September 2011

Wajah Dalam Cermin, Kumpulan Cerpen Ibnu HS


Wajah Dalam Cermin, Kumpulan Cerpen Ibnu HS

Pengarang       : Ibnu HS
Tebal               : xiv + 98
Ukuran             : 14 x 20 cm
Penerbit           : Huma Pustaka
ISBN               : 978-602-98532-8-5

Harga              : 32.000

Tema-tema dalam kumpulan cerpen Wajah dalam Cermin karya Ibnu HS sangat dekat dengan realitas keseharian, karenanya ia menjadis angat membumi. Alur ceritanya mengalir dengan lancar. Meski sarat dengan muatan dakwa, namun cerpen dari Mantan Ketua LFP Kalbar 2002-2003 namun mampu membuat kita bercermin dari peristiwa di dalamnya. Variasi tema dan garapan konfliknya ditambah dengan ending tak terduga dan perenungan yang dalam membuat kumpulan cerpen ini menjadi sangat istimewa.

Ada 15 cerpen dalam kumpulan ini. Kita bisa menemukan karya yang sarat dengan persoalan sosial dan memiliki nilai-nilai religi, sosial dan humanisme. Buku ini diterbitkan secara mandiri dan indie, sebagai respon penulis atas kerasnya tembok dunia penerbitan sastra kita saat ini. Persoalan ini tentu memiliki peristiwa sendiri yang rumit dan pelik. Ada banyak penulis daerah yang tak terwadahi sama sekali, selain sepi dan kurangnya minat masyarakat terhadap buku-byku sastra. Selain itu, dengan membeli buku ini, anda juga ikut berpartisipasi untuk membantu pengobatan para penderita LUPUS di Indonesia. Selain berkelana dalam lautan hikma, anda sekaligus bisa beramal.

Tunggu apalagi? Pesan Kumpulan Cerpen Wajah dalam Cermin karya Ibnu HS ini sekarang.

Dua Kumpulan Sajak Readi Susanto




Sepucuk Pesan Ungu. Dua Kumpulan Sajak Ready Susanto
Pengarang       : Ready Susanto
Penerbit           : Kiblat

Harga              : 18.500

Surat-Surat Dari Kota. Dua Kumpulan Sajak Ready Susanto.
Pengarang       : Ready Susanto
Penerbit           : Kiblat

Harga              : 18.500

            Dua kumpulan sajak di atas adalah karya Ready Susanto. Tema-tema yang ditulis pengarang cukup beragam—antara lain mengenai persahabatan, cinta kasih, dan kerinduan akan kampung halaman. Semua itu ditulisnya dari sudut pandang personal, namun dengan upaya untuk menyentuh hal-hal yang bersifat universal bagi para pembacanya. Ready Susanto, lahir di Palembang, 25 Desember 1967. ia menulis beberapa buku selain kumpulan puisi.

Teriakan Diam, Antologi Puisi BG Dharma Putra


Teriakan Diam, Antologi Puisi
Pengarang       : IBG Dharma Putra
Penyunting      : Nanoq da Kansas
Tebal               : 138 halaman
Ukuran               : 13,5 x 20 cm
Penerbit           : Bali Kauh, Januari 2011
ISBN               : 978-602-98344-1-3

Harga              : 30.000

Bahwa romantisme adalah sebuah cacat psikologi yang mungkins engaja ditanamkan Tuhan kepada makhluk ciptaannya yang bernama manusia. ”Cacat bawaan” inilah pula yang kemudian menjadikan manusia sempurna dalam kemanusiaannya, dalam keterbatasannya, yang menandai perbedaannya dengan mesin.

Romantisme pulalah yang kemudian menjadikan manusia sebagai sebuah mekanisme terbuka yang sepanjang hayatnya berhasrat mencari sekaligus menciptakan peluang untuk menutupi kekurangan atau kecacatannya...

Dalam puluhan puisi karya IBG. Dharma Putra ini, upaya mencari jati diri oleh penulisnya bukan hanya sebuah proses yang berlaku personal (Nanoq da Kansas-Penyair)

Tarian di Ranjang Kyai Sebuah Novel Yan Zavin Aundjand

 
 
Tarian di Ranjang Kyai,
Pengarang       : Yan Zapin Aundjand
Tebal               : iv + 242 hal
Ukuran              : 12 x 19 cm
Penerbit           : Azhar Risalah
Tahun terbit     : April 2011
ISBN               : 978-602-97652-9-8

Harga              : 32.000

            Novel Tarian di Ranjang Kyai karya Yan Zapin Aundjand merupakan sebuah kisah yang diangkat dari peristiwa nyata kehidupan masyarakat Madura di sebuah perkampungan. Dengan latar cerita ditahun 50-an hingga 70-an, cerita ini banyak mengungkap persoalan-persoalan tradisional masyarakatnya yang jika dirunut beberapa hal masih relevan di masa kini. Hubugan santri dan kyai, posisi ulama di masyarakat, nikah muda, dan perantauan menjadi fokus cerita ini.
            Cerita ini ditulis dengan setting lokal yang kental. Fokus utama kisah ini adalah seorang perempuan yang ditinggal merantau oleh suamninya. Ia berselingkuh dengan seorang kyai, lalu menikah lagi dengan kyai yang lain. Perempuan ini mengalami kehamilan sampai 16 tahun lamanya. Itu hanya sekelumit kecil dari keseluruhan cerita yang bersusun dengan banyak cerita dan konflik yang lain. Ada tiga desa yang menjadi fokus cerita, yang dituturkan atas pengalaman dan pengamatan Yan Zapin Aundjand sebagai seorang penulis sekalugus penutur Tarian di Ranjang Kyai ini.
            Konflik yang terbangun antar tokoh yang kadangkala tak saling kenal sebelumnya yang merunut benang merahnya pada satu keluarga saja, Nisa dan Misnadi. Cerita berputar antara satu dan lainnya. Misnadi yang pergi, Nisa yang mengurusi Suci anak perempuannya, serta lamaran seorang Kyai yang datang padanya. Ketiga tokoh ini mendapat kesempatan yang sama dalam menuturkan kisah masing-masing. Misnadi yang lama pergi kembali ke kampung halaman, ia tak lagi menjumpai istrinya. Nisa telah menikah dengan dengan Iqbal, sementara Suci masuk pesantren di mana kyainya dulu pernah meniduri Nisa sang ibu.
            Cerita berakhir dengan sedikit suram. Kerjadi kekerasan yaitu pembantaian dan pembakaran di sebuah pesantren, memberikan semacam perspektif bagi kita, kemungkinan manusia untuk salah selalu ada. Siapapun dia. Di luar itu, penulis selain memotret masyarakatnya, ia juga memberikan semacam pandangan, pembelaan, dan kritikan bagi masyarakatnya. Meski ini mengenai desa kecil di Madura, bisa jadi ini peristiwa yang mungkin saja bisa terjadi di kampung kecil lainnya di penjuru tanah air.  
            Pesan Tarian di ranjang Kyai karya Yan Zapin Aundjand sekarang.
Blogger Widgets