Sekeping Tanda, Kumpulan
cerpen Andi Wirambara
Judul : Sekeping Tanda
Pengarang : Andi Wirambara
Penyunting : Indrian Koto
Tebal : xii + 166
Ukuran : 13 x 19 cm
Penerbit : Indie Book corner
Tahun terbit : Mei, 2011
ISBN : 978-602-9149-13-5
Harga : 35.000
Membaca Sekeping Tanda, Antologi Cerpen karya Andi Wirambara, diakui
Dadan Erlangga, seorang cerpenis membuatnya terasa sedang bernostalgia. Ia
mampu mengantar kita jauh ke masa remaja, saat masih SMA, kuliah. Andi
Wirambara menyajikan cerita dengan plot yang lembut dan tenang, namun memiliki
kedalaman dan selalu disertai dengan kejutan. Kita seperti disuguhi gaya
berserita realis ala O Hendri, yang tenang, mengalir tapi menyentak. Beberapa
cerpennya membuat pembaca ikut hanyut dan seperti mengalami peristiwa itu
sendiri. Ini membuatnya sangat asyik untuk dikosumsi, kata Dadan.
Tema cerpen ini memang sangat remaja dan dekat dengan anak muda. Soal jatuh
cinta, perjuangan merebut perasaan seorang wanita, pengalaman sehari-hari
seperti nongkrong di cafe, di kantin, memperhatikan orang-orang di area kampus
dan aktivitas menonton bioskop, semua dipotret oleh Andi dengan jeli sehingga
tidak terasa sebagai sekedar peristiwa biasa. Menonton bioskop membuat kita
larut dalam ketegangan si tokoh yang tengah duduk bersama seorang gadis manis.
Ceritanya tidak hanya bersetting tempat ala Jakarta, tapi menempati banyak
tempat dan latar. Sesekali ia ada di sumatera, lain waktu ada di Kalimantan
mungkin bahkan di luar negeri. Ia menulis dengan berbagai gaya, psikologis,
horor, tragedi bahkan komedi.
Menurut Pringadi Abdi Surya, cerpenis, penyair dan novelis, cerpen Bara
(begitu penulis disapa) memiliki layer-layer pemahaman yang mampu beradaptasi
dengan siapa pun pembacanya, yang bisa dipahami sebagai muatan-muatan filsafat
dan konstruksi dari realitas. Sementara Yusri Fajar yang merupakan dosen sastra
di Universitas Brawijaya, mengungkapkan bahwa cerpen-cerpen di dalam buku ini
membawa pembaca pada refleksi kisah nyata dan dinamika dunia di luar kesadaran
manusia.
Tunggu apalagi? Pesan Sekeping Tanda Kumpulan cerpen karya Andi
Wirambara ini sekarang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar